Kalau anak udah maniak kartun upin ipin wah udah susah disuruh belajar, pasti jawabannya "Ntar dulu mama" lagi nonton upin ipin, "nanti kalau udah habis filmnya, baru belajarnya, ya ma".
Upin dan Ipin adalah sebuah film animasi anak-anak yang dirilis pada tanggal 14 September,2007 di Malaysia dan di siarkan di TV9, dan diproduksi oleh Les' Copaque. Awalnya film ini bertujuan untuk mendidik anak-anak agar menghayati bulan Ramadhan.Di Indonesia Upin dan Ipin hadir di TPI dan di tayangkan setiap hari pukul 19.00 WIB. Walau bahasanya berbeda dengan bahasa Indonesia, dengan logat Melayu yang sangat kental ternyata film ini banyak mendapat perhatian anak-anak diIndonesia, misalnya dari cara meniru logat tersebut yang mendengarkan pasti akan tau bahwa itu logat dari film kartun Upin-Ipin.
anakku contohnya bila pulang sekolah sesampai dirumah dia akan mengucapkan "Assalamualaikum, tok, tok atok" kadang aku geli mendengarnya, karena logatnya seakan dipaksakan, aku akan berkata padanya "waalaikumsalam, sayang ini mama yang dirumah, bukan atok" dia akan tersenyum dan menjawab"betul...betul...betul"